Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Berbagai Motif Kain Celugam Khas Lampung Barat Yang Mulai Di Kenal Hingga Tingkat Internasional

Cindri yanto - Celugam merupakan Kain Khas Lampung Barat Yang Mulai Di Kenal luas Hingga Tingkat Internasional Kain clugam tidak hanya menjadi ikon dari bumi sekala beghak celugam sudah lama di kenal dan di pakai hingga turun temurun oleh masyarakat lampung barat, hal ini diperkuat sejak berdirinya kerajaan sekala beghak

Pada saat itu celugam digunakan untuk menutupi bagian depan kasur, yang dilapisi celugam, biasa di sebut juga dengan Pudak Palsu. Karena biasanya singgasana atau tempat duduk kerajaan sekala beghak merupakan tumpukan kasur (susunan kasur) maka bagian depan di lapisi dengan kain celugam

Celugam merupakan kerajinan tradisional khas masyarakat lampung barat yang saat ini mulai di kenal luas. Seiring waktu, belakangan ini celugam tidak hanya di minati oleh masyarakat lampung saja, akan tetapi masyarakat di luar provinsi lampung pun mulai banyak yang melirik dan tertarik untuk mempelajari cara pembuatan celugam serta ingin memiliki kain celugam

Celugam dibuat dari potongan kain-kain berbentuk segi tiga disulap hingga Memiliki motif yang unik dan menarik. sehingga bernilai seni tinggi, dimana perpaduan warna antara warna orange, hitam, putih, merah memberikan makna tersendiri, dan kesan mewah bagi siapa saja yang memakainya, sehingga dewasa ini celugam telah menjadi trend fashion yang banyak diminati

Saat ini celugam tidak hanya di produksi berbentuk kain saja, kini celugam memiliki banyak motif dan banyak di produksi untuk kebutuhan sehari-hari seperti busana wanita, pakaian pria, sarung, tas rajut, dompet, batik, taplak meja, jilbab dan kebutuhan lainnya sehingga bisa di nikmati dari berbagai kalangan, bearu-baru ini celugam juga mulai di kembangkan dalam bentuk sulam tapis dan bordir

Untuk motif - motif kain celugam sendiri terdiri dari lima motif yaitu
- Motif apipon
- Motif puttut Manggus
- Motif cumcok
- Motif lalamban dan
- Motif kekeris

Dari setiap motif kain celugam tersebut memiliki keunikan dan cara tersendiri dalam setiap pembuatannya

Jika kamu melakukan perjalanan dari bandar lampung ingin ke bengkulu atau sebaliknya, jika kamu melewati lampung barat maka di beberapa titik ruas jalan kamu akan menemukan beberapa motif celugam yang sangat indah. Jika kamu mampir atau berkunjung ke lampung barat jangan lupa untuk membeli celugam

Sudah saatnya kita bangga dan mencintai setiap etnik yang ada di indonesia khususnya masyarakat lampung barat, lampung. Untuk selalu tetap melestarikan etnik celugam ini. Sehingga tidak punah dan diklaim oleh bangsa lain.
Jangan lupa untuk di bagikan ke akun media sosial lainnya