Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Laris Berjualan Di Facebook Menggunakan Marketplance

Cindri yanto - facebook hingga saat ini masih populer di berbagai negara termasuk indonesia, aplikasi media sosial facebook tidak hanya menjadi andalan tempat untuk berbagi cerita pengalaman, berkirim pesan, video cell dan melakukan siaran langsung

Tidak hanya itu facebook dinilai sangat epektif tempat menjual produk atau brand begitu juga yang di rasakan bagi para youtuber dan blogger, facebook salah satu cara untuk meningkatkan trafik pada blog dan channel youtube mereka

Nah belum lama ini facebook meluncurkan sebuah fitur terbaru, seakan facebook paham akan kebutuhan konsumen, melihat banyaknya pengguna yang berjulan. facebook memberikan ruang atau wadah tersendiri untuk mereka

Fitur baru ini memudahkan setiap penggunanya dalam melakukan jual beli secara online, fitur tersebut adalah marketplace facebook, fitur ini lebih rapi serta komplet dan terpokus dibanding jika anda berjualan di grup

Kabar gembiranya anda bisa berjualan menggunakan fitur ini secara gratis, kerennya lagi kamu bisa menemukan penjual yang ada di lokasi terdekat tempat kamu berada. Produk yang bisa dijualpun sangat beragam mulai dari barang baru dan bekas

Jika kamu tertarik berjualan namun belum mengetahui caranya, berikut cara berjualan di marketplace facebook cindri yanto akan bagikan totorialnya untuk kamu

1. Kunjungi facebook dan login lalu buka profil klik fitur yang bergaris tiga di pojok kanan atas selanjutnya klik marketplance lihat seperti pada gambar dibawah

2. Langkah kedua akan tampil seperti berikut, anda bisa klik "Jual" yang ada di pojok kiri atas

3. Pada tahap ini kamu bisa mengisi setiap perintah yang diminta facebook. Seperti produk apa yang kamu jual, Harga, pilih Kategori, aktifkan Lokasi, isi keterangan dan tambahkan foto produk yang ingin dijual

Jika semua dirasa sudah cukup selanjutnya klik Kirim, sebelum tampil di beranda marketplance kamu akan diminta apakan ingin membagikan produk jualan kamu ke grup atau tidak

Jika ingin dibagikan di grup sebelumnya anda bisa gabung terlebih dulu. jika tidak maka Lewatkan saja secara otomatis produk kamu akan tampil di beranda marketplance seperti pada gambar diatas